Kamis, 02 April 2015

Up Grade Samsung Tab 3.70 T211 ke Kit Kat

Anakku .....
Akhirnya samsung tab 3.70 heubeul bisa di up grade ke Kit kat yang pada masa ini, masih baru dan digemari, entah kapan akan diganti lagi dengan yang lebih baru lagi. Tapi lumayan tidak ketinggalan jaman saat ini.
Siapkan hardware yang dibutuhkan :
  1. Komputer (Laptop atau Personal Computer/PC)
  2. Kabel data Samsung (berkualitas)
  3. Makanan dan Minuman segar, untuk menunggu proses dan kesabaran
Siapkan software yang dibutuhkan :
  1. Samsung kies, untuk multi konek ke PC disini downloadnya ...
  2. Rom samsung kit kat "   " disini downloadnya...
  3. Odin versi 3.09 (yang ada, belum punya yang baru) untuk proses up gradenya, disini downloadnya..
  4. Software Root "Update SuperSu v2.46.zip" disini downloadnya.
Kalau sudah lengkap didownload, simpan difolder khusus biar mudah mencarinya.
Kita mulai kerja :
  1. Matikan Hape/Tabletnya sampai benar-benar mati.
  2. Aktifkan software ODIN-nya di PC, dan siapkan kabel data yang berkualitas
  3. Aktifkan Hape/booting ke MODE DOWNLOAD dengan cara menekan tombol bersamaan HOME+POWER dan VOLUME TURUN kurang lebih 2 detik, sehingga muncul screen peringatan, pilih menu Download Mode dengan tombol Volume naik.
  4. Hubungkan PC dengan Hape dengan kabel data, tunggu proses sampai muncul info di menu odin.
  5. Pada menu odin muncul tulisan "ADD", kemudian klik menu AP lalu pilih file rom yang sudah disimpan tadi yaitu "T211XXBNH1_T211OLBBNH1_XSE-4.4.2.tar.md5" lalu klik tombol START. Catatan khusus, jangan lupa di ceklis menu "Auto Reboot" dan " .F. Reset Time", tunggu proses hingga selesai sekitar 3-4 menit. Biasanya terjadi proses Reboot sendiri.
  6. Proses booting awal biasanya berjalan agak lama sekitar 5-8 menit, jika lebh dari 10 menit dipaksa aja dengan kekerasan, buka kesing hape cabut batunya kalau bisa ha ha ha.
  7.  Proses setting dan info versi baru, isi saja pertanyaan yang muncul. Akhirnya hapenya terinstal versi "KITKAT" selesai dan sukses.
Tahap selanjutnya kita buka ROOT biar bisa dikotak katik (kalau butuh, jika tidak tidah dilakukan)
  1.   Matikan Hape/Tabletnya sampai benar-benar mati.
  2.  Salin file "UPDATE-SuperSU-v2.46.zip" hasil download tadi ke memori card hape.
  3.  Aktifkan hape dengan MODE RECOVERY dengan menekan tombol secara bersamaan HOME+POWER dan VOLUME ATAS kurang lebih 2 menit, sehingga muncul menu recovery, pilih menu INSTALL, atau INSTALL FROM SDCARD pilih file "Update-SuperSU-v2.46.zip" kemudian tekan tombol HOME.
  4. Tunggu proses hingga selesai, kemudian reboot hape. Silahkan cek hape sudah dalam kondisi root dengan software dari Google.Play misalnya dengan "Root Checker".

Semoga bermanfaat.

Tutorial ini tidak menjamin proses berhasil. Jika ada kerusakan akibat tutorial ini, saya tidak bertanggungjawab. Mohon difahami. Terima kasih